Senin, 16 Maret 2015

cara membentu otot paha dan kaki

cara-caranya



Cara Membentuk Paha dan KakiCaraKomplit.com – Kaki dan pinggang yang berbentuk bisa membuat tubuh anda terlihat lebih tinggi dan ramping. Namun ini adalah 2 bagian yang paling susah dibentuk. Salah satu cara yang paling efektif untuk membentuk paha dan kaki adalah melakukan  latihan yang terpusat pada kedua area tersebut. Silakan anda ikuti beberapa tips berikut ini:

Latihan tahap 1

Bakar lemak pada semua bagian tubuh anda. Latihan yang terpusat pada kaki dan perut memang penting, namun jika anda memiliki kelebihan berat badan sebaiknya anda memulainya dengan “total workout”. Silakan anda jalani latihan pada semua bagian tubuh, dimulai dengan kardio, kemudian dilanjutkan dengan angkat beban yang terfokus pada dada, bisep, dan otot-otot lainnya. Jika tubuh anda sudah ramping, maka selanjutnya anda hanya perlu memfokuskan latihan pada bagian paha dan kaki saja.

Latihan tahap 2

Jongkok bangun juga penting untuk melatih otot-otot kaki, oleh sebab itu jangan lupakan latihan ini. Jongkok bangun tidak hanya bisa membentuk paha dan kaki, namun juga bisa memperbesar pantat. Para pemula bisa melakukan latihan dengan bantuan bola fitness atau gymball. Bola seperti ini banyak terdapat di pusat kebugaran dan memiliki bentuk yang jauh lebih besar dari bola biasa. Ada berbagai variasi gerakan yang bisa anda lakukan dengan bola ini, namun fokuskan pada bagian perut dan kaki. Salah satu latihan yang bisa anda coba adalah, pertama berbaring di atas bola fitness dengan posisi punggung menyentuh bola. Setelah itu angkat kaki anda tinggi-tinggi hingga otot paha dan pantat menegang. Silakan lakukan latihan ini selama beberapa kali hingga anda benar-benar merasakan tarikan pada otot-otot kaki anda. Jika tidak ada bola juga tidak ada apa-apa, lakukan latihan jongkok bangun seperti biasanya. Namun usahakan anda memikul beban di bahu sehingga ketegangan otot kaki dan paha semakin terasa. Cara ini sangat efektif untuk membentuk kaki dan paha.

Latihan tahap 3

Latih paha belakang anda dengan melakukan angkat beban seperti binaragawan. Namun gerakannya bukan terfokus pada tangan, melainkan pada kaki. Pertama-tama berjongkoklah dengan kedua tangan memegang beban, bisa berupa dumbel, barbel,atau alat berat lainnya. Kemudian secara perlahan berdirilah sambil mengangkat barbel tersebut. Kemudian setelah berdiri, posisi tangan lurus ke bawah dan masih memang barbel. Setelah itu jongkok kembali ke posisi semula. Lakukan latihan ini selama beberapa set agar hasilnya maksimal. Latihan ini bisa sangat efektif namun juga berbahaya jika tidak dilakukan dengan tidak benar. Hindari menggunakan beban berat secara tiba-tiba, mulai dengan beban 2 kg saja. Setelah dirasa cukup kuat anda bisa menambah beban sesuai kemampuan anda.

Latihan 4

Bakar kelebihan lemak dengan berlari atau berjalan. Kunci sukses untuk menurunkan berat badan adalah dengan membakar kalori lebih banyak daripada kalori yang masuk ke dalam tubuh. Dengan cara ini tubuh anda tidak akan kelebihan berat badan walaupun anda makan cukup banyak. Berjalan 2,5 mil setara dengan membakar 250 kalori. Lakukan hal ini secara rutin setiap minggu untuk mendapatkan bentuk paha dan kaki yang ideal.



Jumat, 13 Maret 2015

membentuk payudara lebih besar dengan pijatan (alami)

Cara Memijat Payudara
Pijat payudara sebaiknya dilakukan 2 kali dalam seminggu. Tetapi jika anda sedang dalam proses pembesaran payudara lebih baik untuk memijatnya setiap hari sampai hasil yang diinginkan. 
 Cara Tepat Memijat Payudara Agar Besar dan Kencang
Berikut beberapa cara memijat payudara agar terlihat lebih besar, kencang dan indah
  • Lakukan gerakan dengan tekanan dari bawah ke atas, di belahan payudara Anda.
  • Tutup Puting dengan kapas atau plester lalu tekan puting payudara anda, kemudian pijatlah dengan 2 jari tangan kiri anda ke arah luar
  • Lakukan gerakan memutar sambil di arahkan ke atas
  • Letakkan tangan anda di payudara kanan dan kiri. Buatlah tekanan ke bawah dengan menggunakan ibu jari
  • Letakkan tangan anda di payudara kanan dan kiri ibu jari menekan bagian atas payudara, gerakkan hanya ibu jari saja ke arah dalam (empat jari lain menyangga bawah payudara).
  • Jika masih bingung bisa liat Video Cara Memijat Payudara.
Selain tips cara memijat payudara diatas, untuk membuat payudara kencang dapat dilakukan dengan memijat sambil menggunakan cream pembesar payudara yang sudah terbukti dan aman, serta mengkonsumsi suplemen atau makanan yang dapat membuat payudara anda lebih besar, kencang dan indah. Demikian cara memijat payudara . Semoga bermanfaat.


sumber : http://www.pembesarpayudaraalami.com/

cara membentuk otot lengan

Cara Membentuk Otot Lengan Tanpa Ke Gym

Cara Membentuk Otot – siapa yang tidak menginginkan otot yang besar dan berbentuk dengan bagus dan kuat, saya rasa semua pria dan wanita mau mempunyai hal yang seperti ini. Tapi yang perlu di ingin untuk anda ( wanita ) agak tidak terlalu berlebih dalam membentuk otot lengan, anda bisa menggunakan cara ini hanya untuk menghilangkan lemak pada lengan anda, jika lemak tersebut sudah hilang saya menyarankan untuk menghentikan cara ini.
Anda bisa melakukan Cara Membentuk Otot Lengan ini tanpa harus ke gym ataupun dengan menggunakan alat – alat yang menguras kocek anda dalam – dalam, alat yang akan anda gunakan adalah dumble atau barbel yang bisa anda beli di toko kesehatan dengan harga yang terjangkau. Untuk pria sebaiknya anda membeli barbel atau dumbel dengan berat 5kg dan anda wajib membelinya 2 buah, sedangkan untuk wanita anda cukup membeli barbel atau dumbel dengan berat 2 – 3kg saja.
Jika anda merasa keberatan untuk membeli dumbel atau barbel, pada kesempatan kali ini Saya akan memberikan ada 2 cara dalam membetuk otot lengan anda. Dan cara ini bisa anda lakukan 3x dalam seminggu dan anda bisa melakukannya cukup di rumah saja.
  • Cara membentuk Otot Lengan Dengan Menggunakan Dumbel atau Barbel
  • Cara membentuk Otot Lengan Dengan Tanpa Alat
Mari kita bahas satu per satu cara tersebut atau anda bisa memilih cara yang menurut anda baik untuk mempercepat proses membentuk otot pada lengan anda.

Cara membentuk Otot Lengan Dengan Tanpa Alat

Push Up
Cara ini pasti sudah sering kalian dengar dan sangat ampuh untuk membentuk otot pada lengan anda. Pada cara ini anda bisa melakukan 3 variasi dalam push up yang dimana fungsi dari variasi push up ini berfungsi untuk membentuk otot bagian luar ataupun otot bagian dalam pada lengan anda.
  • Posisi tangan melebar
  • Posisi tangan sejajar dengan bahu
  • Posisi tangan kiri dan kanan saling bersentuhan dan posisi kedua tangan anda sejajar dengan dada anda
Anda bisa melakukan cara ini secara bertahap, mulai dari 3 x push up ( dengan cara berbeda ) dan terus bertambah seiring waktu atau setiap minggu.

Cara Membentuk Otot Lengan Dengan Menggunakan Dumbel atau Barbel

Angkat barbel ke depan ( front dumble raise )
cara memperbesar otot lengan Cara Membentuk Otot Lengan Tanpa Ke Gym
Cara melakukannya, posisikan tubuh anda berdiri tegap, angkat barbel dengan menggunakan tangan anda dan posisikan barbel tersebut tepat di samping badan dengan telapak tangan bagian bawah menghadap ke belakang, angkat barbel ke depan hingga sejajar dengan bahu anda
Concentration Curl
Untuk melakukan cara ini, ambilah posisi duduk dengan tubuh condong ke depan ( sejajar dengan lutut ) tempelkan lengan di samping (sisi dalam ) lutut kaki anda, Angkat barbel sebanyak 3x dan terus bertambah di tiap minggunya.

cara membentuk otot dada

Cara Membentuk Otot Dada - Meskipun tanpa alat anda masih tetap dapat membentuk otot dada dengan cepat dan secara alami. Latihan untuk membentuk otot dada pria tentu saja menjadi hal yang patut di ketahui oleh para pria, karena ini dapat membuat dada mereka menjadi lebih kekar. Biasanya hal ini juga akan memberikan keuntungan yang lainnya, yakni anda bisa melatih otot punggung, lengan serta bahu dengan bersamaan.

Hal yang sering menjadi kendala ialah pada saat cuaca buruk dan kesibukan anda yang tak ada hentinya sehingga anda menjadi malas untuk datang ke gym. Nah, apabila hal ini sampai terjadi, sekarang saatnya untuk anda untuk mencoba bodyweight training yang bertujuan untuk membentuk otot tanpa alat.

Di bawah ini merupakan 5 latihan cara membentuk otot dada di rumah dengan mudah tanpa menggunakan peralatan fitnes.

Cara Membentuk Otot Dada

Cara Membentuk Otot Dada

1. Plyometric Push Up | 3 Set 8-10 Repetisi

Cara membentuk otot dada pria selanjutnya adalah dengan plyometric push up. Latihan sesuai dengan anda yang mulai jenuh dengan latihan push up biasa. Dengan latihan ini selain akan membentuk otot dada, latihan ini juga bisa melatih otot tricep dalam satu gerakan sekaligus

Cara Pelaksanaan :
  1. Ambil posisi push up
  2. Tekan tubuh ke bawah
  3. Angkat tubuh ke atas sampai kedua tangan terangkat
  4. Ulangi

2. Chair Dips | 3 Set 10-12 Repetisi

Latihan dips ialah latihan compound yang tidak hanya efektif untuk bisa membentuk otot dada, tetapi juga bisa membentuk otot lainnya yaitu otot bahu dan tricep. Ketiga otot ini akan terlatih dengan bersamaan pada saat tubuh terkontraksi ketika berlatih dips sehingga akan membentuk postur tubuh anda menjadi lebih baik.

Cara Pelaksanaan :
  1. Tempatkan kedua tangan anda pada kursi dengan jarak selebar bahu
  2. Angkatlah tubuh dengan mengkontraksikan otot dada, bahu dan tricep secara bersamaan
  3. Tekuk lutut anda ke arah belakang
  4. Turunkan tubuh dengan perlahan kebawah namun pastikan posisi punggung tetap lurus
  5. Kembali ke posisi semula

3. Rotation Pushup | 3 Set 10-12 Repetisi

Latihan ini bisa melatih otot dada samping agar tampak lebih tebal dan kuat. Rotation push up juga menjadi salah satu latihan yang baik untuk meningkatkan koordinasi dan keseimbangan tubuh.

Cara pelaksanaan:
  1. Ambil posisi push up
  2. Buka tangan kanan sampai tubuh miring ke kanan
  3. Kembali ke posisi semula
  4. Ganti dengan tangan kiri

4. Medicine Ball Chest Pass | 3 Set 12-15 Repetisi

Latihan ini memerlukan seorang teman. Latihan ini merupakan bentuk latihan yang sangat sederhana untuk membentuk otot dada anda di rumah.

Cara Pelaksanaan :
  1. Berdiri berhadapan
  2. Genggam medicine ball di depan dada
  3. Dorong atau passing ke teman anda
  4. Minta teman anda untuk mendorong dengan gerakan yang sama
  5. Ulangi

5. Pull Up | 3 Set 8-10 Repetisi

Latihan pull up ini juga bisa melatih otot punggung atau otot bagian bawah yang bisa memberikan kesan V-shape body

Cara Pelaksanaan :
  1. Genggamlah palang pull up selebar bahu
  2. Gunakan tipe pegangan overhand
  3. Pastikan tubuh anda menggantung dengan lurus
  4. Tarik tubuh anda keatas hingga dada menyentuh palang
  5. Turunkan tubuh anda kembali ke posisi semula
  6. Ulangi

Demikianlah 5 latihan cara membentuk otot dada pria di rumah dan tak perlu menggunakan peralatan gym, sangat mudah bukan ? Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi anda semua yang mungkin anda termasuk salah satu pria yang ingin memiliki otot dada yang kekar, dan anda bisa melakukan 5 latihan tersebut.



cara membentuk otot perut 5 menit perhari



5 Menit Perhari untuk Dapatkan Perut Sixpack!


5 Menit Perhari untuk Dapatkan Perut Sixpack !
Membentuk perut sixpack tentu saja idaman hampir semua pria, selain dapat membentuk tubuh lebih seimbang, memiliki perut sixpack juga dipercaya dapat meningkatkan kepercayaan diri Anda.
Sayangnya, jika Anda adalah seorang workaholic yang dituntut untuk selalu dispilin waktu dalam pekerjaan, kadang memang sulit membagi waktu untuk latihan di gym apalagi untuk membentuk perut sixpack.
Namun Anda tidak perlu berkecil hati lagi, karena ada beberapa latihan yang bisa membuat Anda tetap bisa membentuk dan memiliki perut sixpack dirumah dan hanya membutuhkan waktu 5 menit perhari.
Berikut 4 latihan selama 5 menit untuk membentuk perut sixpack :

Mountain Climber

Mountain-climbers
Cara melakukan :
Posisikan tubuh seperti gerakan Push-up
Tempatkan kedua telapak tangan pada lantai sedikit lebih lebar dari bahu dan kaki kanan di tekuk kedepan, kaki kiri lurus kebelakang
Tukar posisi kaki kiri dan kanan dengan cepat sehingga kaki kanan lurus kebelakang dan kaki kiri ditekuk ke depan
Lakukan selama 30 detik

Plank

Plank
Cara melakukan :
Posisikan tubuh seperti push-up
Beban tubuh bertumpu pada kedua tangan (dari siku sampai telapak tangan)
Kedua kaki lurus ke belakang
Kontraksikan otot perut
Lakukan selama 30 detik

Spiderman Push-Up

spidermanpushB
Cara melakukan:
Posisikan tubuh seperti latihan push-up
Beban tubuh bertumpu pada kedua telapak tangan
Tarik lutut kanan sampai siku tangan kanan
Kembali keposisi awal dan lakukan secara bergantian
Lakukan selama 30 detik

Bicycle Crunch

Bicycle-crunch
Cara melakukan : 
Berbaringlah lurus telentang di lantai atau alas matras
Tangan di belakang kepala
Angkat sedikit kedua kaki keatas
Tekuk kaki kiri dan kanan bergantian seperti mengayuh sepeda
Angkat sedikit kepala dan bagian tubuh atas
Arahkan siku tangan kanan ke lutut kiri secara bergantian
Lakukan selama 30 detik

Jackknife Sit-up

jackknife2
Cara melakukan :
Berbaringlah lurus pada lantai atau matras
Lengan lurus keatas, di belakang kepala
Tarik nafas, dan angkat pinggang sambil mengangakat kedua lengan Anda beserta kedua kaki anda hingga tangan dan kaki bertemu di atas
Buang nafas dan kembali ke posisi awal
Lakukan selama 30 detik
So fitness mania, sesibuk apapun Anda usahakan untuk tetap bisa menjaga kebugaran tubuh Anda dan imbangi latihan Anda dengan pola makan yang rendah lemak serta tinggi protein. Selamat berlatih! (boy)